4.12.14

Trick Mengarahkan Error 404 (Page Not Found)

Mengarahkan Error 404
Selamat malam rekan-rekan bloggerm semoga hari ini lebih baik dari hari-hari kemarin dan semoga kamu semua selalu diberikan kesehatan dan kemudahan dalam segala hal, Aamiin YRA.

Saat kamu browsing mungkin tidak aneh, sering atau minimal pernah menemukan halaman yang memunculkan pesan Error 404 (Page Not Found / Halaman Tidak Ditemukan), atau mungkin saja kesalahan tersebut ditemukan juga pada blog kamu.

Pengunjung yang tidak mau pusing akan langsung menutup jendela browser dan pergi meninggalkan halaman hilang tersebut, tentu saja ada ruginya buat pemilik situs/blog dengan halaman yang hilang itu.


Kenapa muncul keterangan seperti itu? Keterangan Error 404 akan muncul jika ada sebuah halaman atau posting yang terhapus atau sengaja dihapus, atau hilang. Jika browsing ke alamat yang menuju halaman yang hilang tersebut maka akan muncul keterangan Error 404 seperti muncul pada gambar di bawah ini.

Mengarahkan Error 404-1






Kalau pada posting-posting terakhir Bizril blog selalu membahas SEO (baca : Situs Social Bookmark), maka pada posting ini Bizril blog akan memberikan sebuah trik untuk mengarahkan pengunjung jika mereka mengarah ke halaman blog kamu yang hilang, pada kejadian itu perlu diberikan penjelasan kepada pengunjung dan bahkan diarahkan ke halaman tertentu atau diarahkan ke beranda blog kamu.

Berikut ini trik untuk memberi penjelasan kepada pelanggan dan mengarahkan ke halaman tertentu setelah sekian detik pengunjung berada pada halaman yang hilang tersebut.

1. Login ke dashboard blogger.

2. Klik Settings

3. Klik Preferences (seperti terlihat pada gambar di bawah).


Mengarahkan Error 404-2

4. Di bagian Errors and redirections - Custom Page Not Found klik Edit

5. Muncul text box untuk menambahkan keterangan pada halaman yang hilang (seperti terlihat pada gambar di bawah ini).

Mengarahkan Error 404-3

6. Ketik keterangan dan sedikit script untuk mengarahkan pengunjung ke halaman tertentu, seperti di bawah ini (copy dan paste tulisan di bawah ini ke text box, sesuaikan keterangan dengan bahasa kamu sendiri dan halaman yang dituju sesuai dengan keinginan kamu).


7. Klik Save Changes

Setelah selesai memberikan keterangan tentang kesalahan Error 404 pada halaman yang hilang maka pengunjung akan memperoleh keterangan yang baik dan akan diarahkan ke halaman yang kamu inginkan dalam periode waktu yang kamu sesuaikan (seperti pada gambar di bawah ini).

Mengarahkan Error 404-4

Semoga Bermanfaat.

error 404, page not found, laman tidak ditemukan, trick error 404, trick page not found, mengarahkan error 404, mengarahkan page not found, mengarahkan laman tidak ditemukan, direct error 404, direct page not found

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bizril Blog ™ adalah DoFollow blog
.
Tulislah komentar dengan menggunakan bahasa yang baik dan tidak menyinggung SARA (Suku, Agama, Ras dan Antar golongan). Usahakan agar komentar anda relevan dengan topik bahasan.
Boleh menyertakan 1 link pada komentar, tetapi jika lebih dari 1 link akan dihapus.
Terimakasih atas komentar anda.